Pesantren Darur Rasyid dicanangkan akan beroperasi pada bulan juli tahun 2020 ini, Penerimaan Pendafataran Santri dan Santriwati Baru akan dibuka pada pertengahan Juni mendatang.
Pendaftaran santri dan santriwati untuk Pesantren Darur Rasyid sengaja diterlambatkan untuk kepentingan persiapan sarana dan prasarana sebagai penunjang proses pendidikan dan pembelajaran.
Ustadz Rasyid, Pendiri Yayasan menyatakan “Terkait waktu Penerimaan Pendaftaran Santri dan Santriwati, kita berbeda ketetapan dengan pesantren lain atau lembaga pendidikan lainnya, saat ini kita masih mengejar proses pembangunan dan persiapan sarana dan prasarana, namun kita berkomitmen kuat, kegiatan pendidikan dan pengajaran Pesantren Darur Rasyid sudah beroperasi di tahun ini, kita akan informasikan waktu penerimaan pendaftaran santri dan santriwati pada waktu yang tepat, harap dimaklumi karena ini merupakan perdana untuk lembaga pesantren ini” Ujar Ustadz Rasyid.
Ustadz Rasyid juga menuturkan bahwa bukan hanya sarana dan prasarana yang harus dipersiapkan namun tenaga pendidik dan tenaga pengajar juga sedang digagas persiapannya begitupula dengan buku pelajaran dan atribut pembelajaran lainnya, tentunya itu membutuhkan proses.
Pada tahap perdana ini Pesantren Darur Rasyid hanya menerima pendaftaran santri dan santriwati pada tingkat pendidikan SMP sederajat.








