Pesantren Darur Rasyid Aktifkan Program Akademik Semester II di Akhir Desember 2020

0
1082
Pesantren Darur Rasyid Aktifkan Program Akademik Semester II di Akhir Desember 2020
Pesantren Darur Rasyid Aktifkan Program Akademik Semester II di Akhir Desember 2020

silatong – Pondok Pesantren Darur Rasyid berkomitmen memulai program pendidikan dan pembelajaran semester II pada 31 Desember 2020, setelah mengakhiri masa libur selama 10 Hari, segenap santri diwajibkan kembali masuk asrama 30/12/2020 dan mengikuti segala aktifitas pesantren.

Direktur II Bidang Akademik KMI Darur Rasyid, Ustad Fatahurahman,S.Pd. meuturkan bahwa Kegiatan Belajar Mengajar tatap muka kelas, akan dimulai pada hari kamis 31 Desember 2020.

“Hari ini seluruh santri diwajibkan kembali masuk asrama, Kita mulai program akademik sekolah semester II esok hari dan segenap aktifitas dan peraturan sudah berlaku sejak santri memasuki komplek pesantren, kami sangat berharap hal ini dapat dimengerti oleh seluruh wali santri kami untuk menyegerakan mengantar anaknya kembali ke pesantren, sehingga anak-anak tidak dirugikan ketinggalan program akademik pesantren” Ujar Ustad Fata

Ustad Fata juga menambahkan bahwa pada semester II tahun ajaran ini, Pondok Pesantren Darur Rasyid memiliki banyak program baik dari Bidang KMI dan Pengasuhan serta agenda eksternal. selain itu, semester genap ini akan mendapati bulan Ramadhan.

ppdrs.media